Arsenal Resmi Rekrut Bek Muda Riccardo Calafiori dari Bologna

Raksasa Premier League, Arsenal, akhirnya mengumumkan perekrutan bek Riccardo Calafiori dari klub Serie A, Bologna. Pengumuman resmi ini disampaikan oleh Arsenal pada Senin (29/7/2024) malam. (Foto: Instagram/@arsenal)

PARBOABOA – Raksasa Premier League, Arsenal, akhirnya mengumumkan perekrutan bek Riccardo Calafiori dari klub Serie A, Bologna. Pengumuman resmi ini disampaikan oleh Arsenal pada Senin (29/7/2024) malam.

Dalam pernyataan resminya, Arsenal mengonfirmasi bahwa Calafiori telah menandatangani kontrak jangka panjang.

Meskipun tidak disebutkan durasinya, media mengklaim bahwa kontrak tersebut berlaku selama lima tahun.

Menurut laporan yang beredar, Arsenal harus merogoh kocek sekitar 40 juta Poundsterling untuk memboyong Calafiori dari Bologna, angka tersebut belum termasuk bonus tambahan lainnya.

Di Arsenal, Calafiori akan mengenakan nomor punggung 33 dan sudah bergabung dengan skuad asuhan Mikel Arteta yang tengah menjalani tur pramusim di Amerika Serikat.

Kilauan Riccardo Calafiori

Calafiori telah menjadi komoditas panas di bursa transfer musim panas ini, berkat performa impresifnya bersama Bologna di Serie A musim 2023/2024.

Bek berusia 22 tahun ini menjadi pilar andalan di lini belakang tim yang diasuh Thiago Motta, membantu Bologna meraih tiket Liga Champions.

Nama Calafiori semakin mencuat setelah tampil gemilang bersama Timnas Italia di Euro 2024. Meski Italia harus tersingkir di babak 16 besar setelah kalah dari Swiss, penampilan Calafiori tetap memikat banyak klub top Eropa.

Akhirnya, mantan pemain AS Roma ini memilih untuk menerima tawaran dari Arsenal.

Antusiasme Mikel Arteta

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, tak bisa menyembunyikan rasa senangnya setelah sukses mendapatkan tanda tangan Calafiori. Arteta mengungkapkan antusiasmenya atas kedatangan bek muda tersebut.

"Kami menyambut Riccardo dan keluarganya di Arsenal. Ia adalah pemain hebat dan memberi kami kekuatan besar untuk memperkuat pertahanan kami," ujar Arteta.

“Riccardo memiliki kepribadian dan karakter yang hebat, dengan skill spesifik yang akan membuat kami lebih kuat saat kami berjuang untuk memenangkan trofi utama. Ia telah menunjukkan perkembangan yang luar biasa dalam beberapa musim terakhir dengan penampilannya untuk Bologna dan Italia, terutama pada musim lalu."

“Kami berharap dapat bekerja sama dengan Riccardo, mengintegrasikannya ke dalam skuad, dan mendukungnya di tahun-tahun mendatang.”

Posisi Riccardo Calafiori di Arsenal

Di atas lapangan, Calafiori biasanya bermain sebagai bek tengah sisi kiri, namun tak jarang ia juga ditempatkan sebagai bek kiri. Posisi ini sepertinya akan menjadi peran utamanya di Arsenal.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, tampaknya ingin mengikuti jejak sang mentor, Pep Guardiola, dengan memanfaatkan bek tengah sebagai full-back.

Di sisi kanan, Arteta telah berhasil mengandalkan Ben White. Kini, kedatangan Calafiori diharapkan bisa menyempurnakan strategi Arteta di sisi kiri.

Dengan kekuatan baru di lini belakang, Arsenal berharap dapat memperkuat pertahanan mereka dan meraih prestasi yang lebih tinggi di musim mendatang.

Editor: Michael
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS