Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris 2022/2023: Kalahkan MU, Manchester City Tempel Arsenal

Logo Liga Inggris (Foto: Bola.com/Andreanus Titus)

PARBOABOA – Kompetisi Liga Inggris pekan ke-9 2022/2023 sudah digelar dan salah satu laga yang terjadi pada akhir pekan kemarin adalah Derby Manchester antara Manchester City vs Manchester United.

City menjamu MU di Etihad Stadium, Minggu (03/10) malam WIB. The Citizens tampil luar biasa di laga derby ini.

Di babak pertama saja mereka bisa mencetak empat gol. Dua gol dihasilkan Phil Foden dan dua sisanya dicetak oleh Erling Haaland.

Di babak kedua, Haaland dan Foden sama-sama menambah satu gol lagi. Namun di babak yang sama, MU bisa membalas tiga gol melalui Anthony dan dua gol Anthony Martial.

City sukses mempermalukan MU dengan skor 6-3. Hasil ini membuat City terus menempel ketat Arsenal di papan klasemen Liga Inggris 2022/2023. Keduanya terpisah satu poin saja.

Arsenal Juga Menang

Sebelum duel Manchester City vs Manchester United digelar, Arsenal sudah bermain lebih dahulu pada Sabtu (01/10/2022). Mereka berhadapan lawan rival sekotanya juga, yakni Tottenham.

Arsenal tampil solid. Mereka pun menang dengan skor 3-1. Kemenangan ini juga didapat lantara Spurs bermain dengan 10 pemain karena Emerson Royal dikartu merah.

Arsenal kini masih ada di pucuk klasemen Premier League. Mereka meraih 21 angka dari delapan pertandingan.

Liverpol Terpeleset, Chelsea Menang

Masih pada hari yang sama, Sabtu (01/10/2022), Chelsea juga ikut bermain. Mereka berhasil meraih kemenangan melawan Crystal Palace dengan skor 2-1.

Kemudian tim yang disebut sebagai salah satu kandidat juara musim ini yakni Liverpool. Bermain melawan Brighton di Anfield, The Reds cuma bisa memetik hasil imbang 3-3.

Dengan hasil imbang itu Liverpool kini terpuruk di posisi sembilan klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dengan raihan 10 angka. Sementara itu Chelsea ada di peringkat lima dengan koleksi 13 angka.

Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan ke-9

Sabtu, 01 Oktober 2022

  • Arsenal 3-1 Tottenham
  • Liverpool 3-3 Brighton
  • Fulham 1-4 Newcastle
  • Southampton 1-2 Everton
  • Crystal Palace 1-2 Chelsea
  • Bournemouth 0-0 Brentford
  • West Ham 2-0 Wolverhampton

Minggu, 02 Oktober 2022

  • Manchester City 6-3 Manchester United
  • Leeds United 0-0 Aston Villa

Selasa, 04 Oktober 2022

  • Leicester City 4-0 Nottingham Forest - 02.00 WIB

Top Skor Liga Inggris 2022/2023

  • 14 Gol: Erling Haaland (Manchester City)
  • 7 Gol: Harry Kane (Tottenham)
  • 6 Gol: Aleksandar Mitrovic (Fulham)
  • 5 Gol: Roberto Firmino (Liverpool), Gabriel Jesus (Arsenal), Phil Foden (Manchester City), Ivan Toney (Brentford), Leandro Trossard (Brighton)
Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS