PARBOABOA, Jakarta – Timnas Indonesia U-17 harus mengakui keunggulan Korea Selatan pada laga uji coba yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Rabu, (30/8/2023) malam.
Pada awal babak pertama, lawan Indonesia yang berasal dari Negeri Ginseng ini lebih mendominasi permainan hingga terciptalah peluang bagus di menit ke-11.
Kala itu, pemain bernama Jin Tae-ho mendapatkan ruang untuk melesakkan bola ke gawang Timnas dari operan Kim Hyun-min.
Namun sayang, peluang tersebut gagal dimanfaatkan dengan baik karena tendangan Jin Tae-ho melebar ke sisi kanan gawang.
Tak mau kalah, Timnas Indonesia pun mampu menciptakan peluang bagus melalui Muhammad Aulia yang menerima operan bola dari tendangan bebas Figo Denis.
Serupa dengan Jin Tae-ho, tendangan Muhammad Aulia juga gagal menembus gawang lawan karena masih menyamping ke sisi kanan gawang.
Memasuki menit-24, Timnas Korea Selatan kembali mengancam gawang Indonesia, yakni dengan umpan silang mendatar dari Kim Hyun-min.
Kali ini, tendangannya tidak melebar, tapi dapat diamankan oleh kiper Timnas U-17 bernama Ikram Al Giffari.
Kemudian, dua peluang juga diciptakan oleh Timnas Indonesia, tetapi gagal membuahkan gol.
Peluang pertama melalui Muhammad Kafiatur dengan tendangan yang melambung di atas mistar gawang. Sedangkan peluang kedua dari Aulia yang belum juga tepat sasaran.
Akhirnya, babak pertama pun ditutup dengan skor imbang 0-0 antara Timnas Indonesia dan Korea Selatan.
Memasuki babak kedua, Indonesia mencoba menggebrak pertahanan lawan menggunakan skema serangan balik oleh Rifky Afrizal.
Namun, yang justru memecah kebuntuan adalah Korea Selatan melalui tendangan Kim Hyun-min pada menit ke-66.
Nampaknya, Dewi Fortuna malam ini berpihak pada Korea Selatan. Sebab, meski gagal menambah jumlah gol, tapi mereka mendapat peluang emas berupa penalti.
Setelah itu, aksi saling jual beli serangan pun kembali terjadi. Kendati demikian, skor 0-1 pun tidak berubah hingga akhir pertandingan.
Persiapan Piala Dunia U-17
Menurut pelatih Timnas U-17, Bima Sakti, pertandingan melawan Korea Selatan merupakan laga uji coba dalam persiapan untuk mengikuti Piala Dunia U-17 November mendatang.
Pasalnya, Korea Selatan merupakan salah satu peserta dalam gelaraan tersebut karena menjadi runner-up di Piala Asia U-17 tahun ini.
Bima Sakti mengatakan jika pada pertandingan uji coba itu, ia ingin memberikan menit bermain kepada seluruh anak didiknya agar mereka siap kala dibutuhkan.
Sebab, Bima paham betul bahwa pada piala dunia nanti, akan ada berbagai masalah, seperti kartu kuning dua kali, cedera, atau akumulasi kartu.
“Jadi kami harus mempersiapkan pengganti," ucapnya.
Editor: Maesa