Kenapa Kucing Muntah Dan Tidak Mau Makan, Simak Penjelasannya

Gambar Kucing (Dok:Artikelrumah123.com)

PARBOABOA - Memiliki hewan peliharaan di rumah merupakan suatu kesenangan tersendiri bagi sebagian orang.

Pada umumnya terdapat beberapa jenis hewan yang sering dipelihara di rumah, seperti anjing, kelinci, marmut, hamster, ikan hias, hingga peliharaan kucing. Masing-masing hewan peliharaan tersebut memiliki perawatan yang berbeda-beda tentunya.

Pada kucing misal nya. Hewan yang satu ini memerlukan perawatan serta perlakuan yang khusus, terlebih saat kucing dalam kondisi yang kurang sehat. Adapun tanda yang akan terlihat jika kucing dalam kondisi yang tidak sehat yaitu sering mengalami muntah dan tidak mau makan.

Nah, kenapa kucing muntah dan tidak mau makan?

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai alasan kenapa kucing muntah dan tidak mau makan.

Alasan Kenapa Kucing Muntah Dan Tidak Mau Makan

1. Rasa Makanan

Rasa makanan mungkin menjadi alasan pertama kenapa kucing muntah dan tidak mau makan. Adanya rasa yang tidak familiar terhadap makanan yang dikonsumsi ternyata dapat membuat kucing ini merasa mual sehingga memuntahkan kembali makanannya.

Untuk itu, kamu perlu memilah-milah terlebih dahulu jenis makanan yang sesuai untuk kucing kamu sebelum memberikannya ya.

2. Tekstur dan Bentuk Makanan

Dalam memberi makan kucing, hal lain yang perlu kamu perhatikan adalah tekstur dan bentuk makanan. Kamu harus tau bahwa kebanyakan kucing tidak menyukai tekstur makanan yang kering, jadi jika kamu ingin memberi makan kucing kamu dapat menambahkan sedikit air kedalam bahan makanan agar tekstur nya lebih lembut.

3. Belum Familiar Dengan Makanan Baru

Hal ini mungkin saja dapat menjadi salah satu penyebab kenapa kucing muntah dan tidak mau makan. Biasanya ini terjadi pada bayi kucing yang sedang belajar makan. Kamu harus lebih sabar lagi dalam memberi makan kucing, khususnya pada anak kucing yang masih mengkonsumsi air susu dari induknya.

4. Mengalami Masalah Pernapasan

Faktor ini juga dapat menjadi salah satu alasan kenapa kucing muntah dan tidak mau makan. Pasalnya, nafsu makan hewan yang satu ini sangat di pengaruhi oleh indra penciuman nya. Jika kucing memiliki masalah dengan pernafasan, maka ia tidak dapat mecium aroma makanan yang dapat memicu nafsu makannya.

5. Ada Masalah Pencernaan

Adanya masalah pencernaan seperti diare dan mencret ternyata dapat mempengaruhi nafsu makan si kucing. Kamu dapat membawa hewan peliharaan kamu ke dokter hewan untuk dicek kondisinya, sehingga dapat segara mendapat perawatan.

6. Masalah Gigi

Masalah gigi pada kucing ternyata dapat menjadi salah satu alasan kenapa kucing muntah dan tidak mau makan. Dengan kondisi gigi yang sedang sakit, kucing akan mengalami kesulitan dalam mengunyah makanan nya, sehingga dapat menurunkan nafsu makan pada kucing.

7. Sedang Sakit

Alasan yang satu ini mungkin menjadi alasan yang paling utama kenapa kucing kamu tidak mau makan. Hewan peliharaan kamu yang satu ini mungkin saja sudah terjangkit virus panleukopenia. Untuk itu, penting bagi kamu untuk membawa kucing ini ke dokter hewan setidak nya dalam kurun waktu tiga bulan sekali.

8. Baru Hamil Pertama Kali

Kondisi kucing yang muntah dan tidak mau makan mungkin pertanda bahwa si kucing sedang beradaptasi pada masa kehamilan nya yang pertama kalinya. Biasanya kucing yang sedang berada pada fase kehamilan untuk pertamakali nya akan kehilangan nafsu untuk makan.

9. Berada di Lingkungan Baru

Kucing yang mengalami perubahan pada lingkungan yang di tinggalinya juga dapat menyebabkan kucing kehilangan selera untuk makan. Pada umumnya adanya perubahan lingkungan dapat menyebabkan rasa stress sehingga dapat berpengaruh pada nafsu makan hewan yang satu ini.

10. Menelan Barang Selain Makanan

Benda asing yang masuk kedalam tubuh kucing dapat menyebabkan hewan yang satu ini kehilangan selera makan, hingga berujung memuntahkan kembali isi dari dalam perutnya. Jika hal ini terjadi, kamu harus segera memeriksakan hewan kesayangan ke dokter hewan agar segera ditangani.

Nah, itulah beberapa alasan kenapa kucing muntah dan tidak mau makan, cukup banyak bukan penyebabnya? Jika kondisi kucing kalian tak kunjung membaik dan selera makan nya juga tak kunjung normal, maka ada baik nya jika kamu langsung membawanya ke dokter hewan untuk segera mendapat pertolongan ya.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS