Prediksi Liga Inggris Pekan Ke-13 2022/2023: Chelsea vs Manchester United 22 Oktober 2022

Pertandingan Liga Inggris pekan ke-13, Chelsea vs Manchester United (Foto: Parboaboa/Felix)

PARBOABOA – Chelsea akan menjamu Manchester United di Stamford Bridge pada pekan ke-13 Liga Inggris 2022/2023. Pertandingan seru ini dijadwalkan kick-off Sabtu, 22 Oktober 2022, pukul 23.30 WIB.

Chelsea tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir di semua kompetisi. Sementara itu, MU tidak terkalahkan dalam lima laga. Tidak mudah mencari pemenang dalam duel ini nanti, terlebih lagi jika mengingat bahwa empat pertemuan terakhir mereka selalu berkesudahan sama kuat.

Tengah pekan kemarin, Chelsea gagal meraih enam kemenangan beruntun di semua ajang. Melawan tuan rumah Brentford, tim asuhan Graham Potter bermain seri 0-0 dan harus puas berbagi angka.

Namun, meski serangannya gagal menghasilkan gol, pertahanan Chelsea masih tetap solid. Lima laga terakhir sukses mereka lalui dengan clean sheet.

Sementara itu, MU baru saja meraih hasil yang memuaskan. Gol dari Fred dan Bruno Fernandes memberi MU kemenangan kandang 2-0 atas Tottenham.

Sayangnya, kemenangan tim asuhan Erik ten Hag itu ternoda dengan tindakan Cristiano Ronaldo yang meninggalkan bench dan masuk lorong stadon di pengunjung laga. Pemain senior asal Portugal itu sepertinya kecewa tidak dimainkan.

Akibat aksi walk-out­-nya itu, Ronaldo dicoret oleh ten Hag dari skuad MU untuk laga tandang melawan Chelsea di Stamford Bridge.

Head to head dan Performa

Head-to-Head di Premier League

  • Pertemuan: 60
  • Chelsea menang: 18
  • Gol Chelsea: 73
  • Seri: 25
  • Manchester United menang: 17
  • Gol Manchester United: 74

5 Pertemuan Terakhir

  • 29-04-2022, MU 1-1 Chelsea (EPL)
  • 28-11-2021, Chelsea 1-1 MU (EPL)
  • 28-02-2021, Chelsea 0-0 MU (EPL)
  • 24-10-2020, MU 0-0 Chelsea (EPL)
  • 20-07-2020, MU 1-3 Chelsea (FA Cup)

5 Pertandingan Terakhir Chelsea (M-M-M-M-S)

  • 06-10-22, Chelsea 3-0 Milan (UCL)
  • 08-10-22, Chelsea 3-0 Wolverhampton (EPL)
  • 12-10-22, Milan 0-2 Chelsea (UCL)
  • 16-10-22, Villa 0-2 Chelsea (EPL)
  • 20-10-22, Brentford 0-0 Chelsea (EPL)

5 Pertandingan Terakhir Manchester United (M-M-M-S-M)

  • 06-10-22, Omonia 2-3 MU (UEL)
  • 10-10-22, Everton 1-2 MU (EPL)
  • 14-10-22, MU 1-0 Omonia (UEL)
  • 16-10-22, MU 0-0 Newcastle (EPL)
  • 20-10-22, MU 2-0 Tottenham (EPL)

Statistik Chelsea dan Manchester United

  • Chelsea selalu meraih hasil seri dalam 4 laga terakhirnya melawan MU di Premier League.
  • Chelsea cuma menang 1 kali dalam 11 laga terakhirnya melawan MU di semua kompetisi (M1 S5 K4).
  • Chelsea selalu gagal menang dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan MU di semua kompetisi (M0 S3 K3).
  • Chelsea sudah menang 6 kali dan kalah 2 kali di Premier League musim ini (M6 S2 K2, gol 15-10).
  • Chelsea tak terkalahkan dalam 5 laga terakhirnya di Premier League (M4 S1 K0).
  • Chelsea selalu clean sheet dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.
  • Chelsea tak terkalahkan dalam 8 laga kandang terakhirnya di Premier League (M5 S3 K0).
  • Chelsea selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga kandang terakhirnya di Premier League.
  • Chelsea cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya di Premier League.
  • MU sudah menang 6 kali dan kalah 3 kali di Premier League musim ini (M6 S1 K3, gol 15-15).
  • MU tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0).
  • MU selalu clean sheet dalam 2 laga terakhirnya di Premier League.
  • MU cuma menang 3 kali dalam 11 laga tandang terakhirnya di Premier League (M3 S0 K8).

Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi Skor Chelsea vs Manchester United

  • Chelsea (3-4-2-1): Kepa; Koulibaly, Silva, Chalobah; Cucurella, Jorginho, Kovacic, Loftus-Cheek; Mount, Sterling; Aubameyang
  • Pelatih: Graham Potter
  • Info skuad: Fofana (cedera), Kante (cedera), James (cedera), Gallagher (meragukan)
  • Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Martinez, Varane, Dalot; Fred, Casemiro; Sancho, Fernandes, Antony; Rashford
  • Pelatih: Erik ten Hag
  • Info skuad: Martial (cedera), Van de Beek (cedera), Wan-Bissaka (cedera), Maguire (cedera), Eriksen (meragukan)

Prediksi skor: Chelsea 1-1 Manchester United

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS