PARBOABOA – Pria bernama Yakup Hasibuan belakangan ini mencuri perhatian para netizen atas aksinya saat melamar seorang aktris cantik, Jessica Mila pada tanggal 21 Agustus 2022 lalu di Bali.
Momen bahagia tersebut disaksikan langsung oleh selebriti tanah air, seperti Vidi Aldiano, Enzy Storia, Yuki Kato dan lainnya. Mereka yang hadir mengabadikan proses lamaran tersebut dan mengunggahnya di akun sosial media mereka.
Setelah resmi dilamar, Jessica mengaku bersyukur dan kini tengah mempersiapkan pernikahannya Kedua sejoli ini berencana mengikuti kursus pernikahan agar semakin memantapkan diri sebelum hari H.
Meski tanggal pernikahannya belum pasti, Jessica dengan antusias membocorkan pakaian yang nantinya dikenakannya saat acara. Karena keluarga calon suaminya berasal dari suku Batak, maka mereka akan mengusung pakaian adat Batak di pernikahannya nanti.
Nah, yang penasaran dan pengen mengenal sosok calon suami aktris cantik ini, yuk simak profil tunangan Jessica Mila, Yakup Hasibuan.
Profil Yakup Hasibuan
Yakup Hasibuan merupakan bungsu dari empat bersaudara dan satu-satunya anak laki-laki yang lahir dari pasangan pengacara kondang Otto Hasibuan dan Norwati Damanik. Ketiga saudaranya tersebut bernama Putri Linardo Hasibuan, Lionie Petty Hasibuan, dan Natalia Octavia Hasibuan.
Yakup dan keluarga memeluk agama Kristen. Diketahui, putra Otto ini merupakan alumni dari Fakultas Universitas Indonesia jurusan Ilmu Hukum pada tahun 2016.
Karena ingin mengikuti jejak sang ayah, Yakup pun meneruskan studinya di School of Law New York University dan berhasil meraih gelar LL.M di tahun 2019. Ia memulai karirnya saat masih berstatus seorang mahasiswa pada tahun 2016 dengan magang sebagai pengacara di Kementerian Koordinator Kemaritiman.
Tidak sampai disitu, masih ditahun yang sama, Yakup kembali melanjutkan magangnya di Sydney, Australia sebagai legal. Lalu memutuskan bergabung dengan firma hukum milik ayahnya sebagai associate selama enam bulan.
Di tahun 2017, ia bekerja di Baker Mckenzie, salah satu firma hukum Amerika Serikat selama 3 tahun.
Kini Yakup Hasibuan menjadi seorang CEO startup di bidang multi industri dan hukum teknologi, yakni LIMA dan Perqara sejak Mei 2020.
Kisah Asmara Yakup Hasibuan
Sebelum akhirnya memutuskan untuk melamar sang kekasih, Jessica Mila, kisah asmara Yakup dengan aktris berusia 30 tahun itu sudah terjalin sejak Januari 2019. Hanya saja keduanya sepakat untuk tidak mem-publish hubungan tersebut.
Namun, kisah asmara Yakup Hasibuan dan Jessica Mila mencuat kepermukaan saat mereka terlihat sering menghadiri sebuah acara bersama. Hingga di tanggal 9 Mei 2021, Jessica akhirnya memposting foto dirinya dengan orang tua Yakup Hasibuan, sebagai pertanda bahwa memang benar ada hubungan spesial diantara keduanya.
Nah, itulah sekilas profil dari pacar Jessica Mila Yakup Hasibuan. Kita doakan saja, semoga rencana pernikahan mereka berjalan lancar dan langgeng hingga kakek nenek.