PARBOABOA, Jakarta – Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Show (GIIAS) 2021 diramaikan oleh sederet pabrikan otomotif dengan berbagai produknya mulai dari produk premium hingga produk ekonomisnya.
Hal yang menarik dari GIIAS 2021 adalah semakin banyaknya pilihan brand otomotif dunia yang selain menampilkan mobil bermesin konvensional, juga menampilkan mobil-mobil ramah lingkungan atau mobil dengan teknologi elektrifikasi.
Di Indonesia dewasa ini, kendaraan listrik memang menjadi sebuah tren yang menarik perhatian pengguna mobil ataupun penghobi otomotif. Pasalnya kendaraan listrik menjadi harapan baru untuk menjadi solusi kendaraan hemat energi dan nihil emisi, dimana sangat membantu program pemerintah dalam pengendalian kandungan karbon di udara.
Setidaknya ada 6 pabrikan otomotif ternama yang memboyong produk dengan konsep elektrifikasi di ajang pameran GIIAS 2021. Pabrikan otomotif itu memperkenalkan kendaraan dengan teknologi elektrifikasinya dari berbagai segmen, mulai dari sedan, city car, hingga sport premium car.
Berikut Pabrikan otomotif yang menampilkan mobil Listrik di GIIAS 2021.
1. Toyota
Agen Pemegang Merek (APM) Toyota menjadi yang paling banyak membawa model kendaraan listrik di GIIAS 2021. Mobil listrik Toyota yang dipamerkan yakni Prius PHEV, COMS, C+Pod, dan New Camry Hybrid Electric Vehicle (HEV) sebagai flagship model sedang Toyota yang sudah menggunakan teknologi mesin hybrid generasi keempat.
Toyoya juga turut menghadirkan mobil prototipe yang mengambil konsep masa depan. Mobil konsep itu dibekali teknologi autonomous dimana mobil dapat berkendara tanpa supir dan dikendalikan dari jarak jauh. Mobil konsep itu digerakkan dengan baterai elektrik yakni e-Palette yang sudah menggunakan teknologi canggih CASE (Connected, Autonomous, Shared, Electric).
2. Lexus
Lexus juga memboyong dua kendaraan elektrifikasi du GIIAS 2021, yakni New Lexus ES Hybrid dan Lexus UX 300e.
Selain itu, pabrikan mobil mewah ini turut memamerkan prototipe kendaraan listriknya yakni LF-30 Electrified Concept yang cukup menyita perhatian para pengunjung lantaran desainnya yang futuristik dan mewah.
3. Hyundai
Hyundai yang produk mobil listriknya sudah sangat dikenal di Indonesia membawa mobil listriknya yang telah meluncur di jalan-jalan tanah air, yakni Hyundai KONA Electric dan IONIC Electric.
Pabrikan asal negeri gingseng itu juga tak ketinggalan menampilkan prototipe dengan desain Sensuous Sportiness, EV Propechy. Mobil listrik ini dikabarkan menggunakan teknologi autonomous, dan dilengkapi dual joystick sebagai alat kendali jarak jauh.
4. Wuling
Pabrikan asal Tiongkok yang sedang naik daun ini menampilkan dua mobil listrik dengan platform Small Electric Vehicle (GSEV). Mobil listrik konsep ini rencananya akan diluncurkan di Indonesia tahun depan.
5. Nissan
Tak mau ketinggalan Nissan juga turut menampilkan mobil eletrifikasi yakni All New Nissan Leaf dan Nissan Kick e-Power. Kedua mobil tersebut juga sudah meluncur di pasaran tanah air.
6. Mistubishi
Raksasa otomotif Jepang Mitsubish turut ambil bagian di GIIAS 2021 dengan memamerkan dua mobil listriknya, yakni Outlander PHEV dan Minicab-MiEV.
Mitshibishi Minicab-MiEV menarik perhatian pengunjung karena keunikannya. Mobil tersebut merupakan van mungil bercat putih dengan tampilan yang minimalis. Mobil ini dianggap mampu memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat di lingkungan perkotaan karena mampu berakselarasi di kemacetan kota dengan tampilan mungilnya dan juga sangat ekonomis karena menggunakan baterai sebagai sumber energinya.