PARBOABOA, Jakarta – Memiliki paras yang menarik serta karier yang cemerlang, ternyata Beby Tsabina masih betah menjomblo. Setelah putus dari Bio One setahun yang lalu, dirinya mengaku tidak sedang dalam menjalani hubungan dengan siapapun.
Hal ini diungkapkan pemilik nama lengkap Cut Putri Tsahabina saat menjadi salah satu bintang tamu dalam program Hello Story yang tayang di YouTube Channel MD Entertainment. Menurutnya, saat ini ia nyaman memiliki banyak teman.
"Nggak ada (pacaran) sama siapa-siapa, sendiri aja. (Menikmati) temennya lagi banyak banget," kata Beby Tsabina.
Selain itu, gadis keturunan Aceh ini juga menjelaskan alasan lain yang membuatnya belum mau menjalani hubungan spesial. Seperti apa penuturannya? Berikut ulasannya di bawah ini.
1. Fokus Berkarier
Pemeran Zea dalam web series Antares ini mengaku sedang tidak mempedulikan masalah asmara. Bahkan, pikiran untuk membuka hati kepada pria yang mendekatinya saja sudah tak terbersit. Ia lebih memilih untuk fokus berkarier.
"(Yang deketin) Yaa ada lah, cuma lagi enggak pengin ke arah sana aja. Lagi benar-benar enggak ada, enggak ada arah ke sana (punya pacar)," tegas Beby.
2. Libatkan Sang Mama
Seperti remaja pada umumnya, Cut Beby Tsabina mengatakan bahwa sampai saat ini dirinya masih di bawah ketiak sang mama, apalagi terkait masalah asmara. Bahkan, ia menuturkan jika mamanya kerap memilih pria mana yang cocok untuk dijadikannya kekasih.
"Lumayan banget sih (mama ikut campur) tapi aku nggak apa-apa, aku percaya. Kadang ada yang nggak terlihat di aku, mereka (orang tua) udah pikirin dan menurut aku itu bagus. Awalnya kesel, tapi kalau udah jalanin, 'bener juga kalau gue nggak pikirin tentang ini gimana', Tapi aku kasih taunya kalau aku udah suka, Aku kalau dekat sama orang harus lama kenal dulu, baru pacaran," ungkap Beby Tsabina.
3. Tak Punya Waktu
Mantan pacar Beby Tsabina, sepertinya membuat wanita 19 tahun ini sampai tidak memiliki waktu berpacaran. Selain sibuk dengan segudang aktivitasnya di dunia entertainment, ia juga mengaku tak ada waktu lagi soal asmara.
4. Nyaman Bersahabat
Diketahui Beby Tsabina sempat dikabarkan dekat dengan sejumlah pemain film, seperti Umay Shahab dan Endy Arfian. Namun, kabar tersebut ditepis mantan Bio One ini, karena ia nyaman bersahabat.
“Umay sama aja, ngeselin. Sok puitus, sok tua. Suka ngepost kata-kata puitis di IG, ngga tau buat temennya yang mana,” kata Beby Tsabina sambil tertawa.
Endy Arfian juga mengklarifikasi hubungannya dengan Beby. Kedua selebritis ini sempat dikabarkan menjalin hubungan asmara setelah terlibat dalam produksi film yang sama.
"Kalau Beby kan sahabat. Kita masih hubungan baik. Kita juga masih sering ketemu. Kalau pacaran, nggak," tutur Endy Arfian.
Buat Anda pria tampan yang ngaku mengidolakan Beby Tsabina harap bersabar dulu ya. Pemeran film Rentang Kisah ini masih betah menjomblo, loh.