PARBOABOA, Jakarta - Idola K-pop Huang Xuxi atau Lukas mengirimkan surat menyentuh untuk penggemar, setelah dirinya memutuskan untuk hengkang dari grup NCT dan sub unit WayV.
Dalam surat yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Lukas mengatakan akan mempersiapkan diri bertemu para penggemarnya.
“Ke depan saya mencoba mengumpulkan keberanian untuk menghadapi para penggemar yang telah menunggu saya dan mengejar rencana individu saya,” tulisnya di akun Instagram @lucas_xx444, dikutip Rabu (10/05/2023).
Dia percaya cara terbaik untuk membalas para penggemar yang mendukungnya adalah dengan terus memberikan penampilan yang luar biasa.
Ia kemudian menambahkan bakal berupaya menjadi pribadi yang lebih baik lagi, agar dikenal sebagai Huang Xuxi yang lebih dewasa.
Dalam surat yang sama, idola asal Hong Kong itu menjelaskan, dirinya melalui pertimbangan panjang sebelum memutuskan untuk meninggalkan grup yang sudah membesarkan namanya itu.
"Saya benar-benar merasa bersalah kepada para member dan dengan berat hati saya meninggalkan pertemanan yang sudah terjalin selama ini. Sudah delapan tahun sejak pertama kali bergabung dan sangat bersyukur atas dukungan selama ini,” tambahnya.
Namun dia meyakini, keputusan hengkang dari grup besukan SM Entertainment itu demi kebaikan semua pihak.