Pasien ODGJ Tewas Gantung Diri di Klinik Masjelita Siantar

Jenazah Edward Simanjuntak ketika akan dibawa ke rumah duka dengan ambulans.

PARBOABOA, Pematangsiantar – Seorang pasien ditemukan tewas gantung diri di pintu kamar Klinik Masjelita Jalan Mendan KM.4,5 Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar.

Pasien tersebut diketahui bernama  Edward Simanjuntak, (21 Thn) warga Jalan Besar Sidamanik, Kabupaten Simalungun.

Edward tewas diketahui pertama kali oleh karyawan klinik berrnama Sucipto (59). Pada Selasa 27 Juli lalu Sucipto mendatangi kamar korban sekitar pukul 13.30 WIB untuk mengantarkan makanan ke kamar korban. Sucipto melihat korban sudah tewas tergantung di kosen pintu kamar klinik dengan hanya mengenakan singlet saja.

Kemudian Sucipto memanggil rekannya Muzakar dan kemudian bersama- sama membuka ikatan kain yg mengikat leher korban.

Kapolsek Siantar Martoba AKP Amir Mahmud SH kepada wartawan mengatakan pihaknya menerima informasi kejadian itu keesokan harinya karena pihak Klinik Masjelita tidak seggera melaporkan kejadian tersebut.

Amir juga mengatakan dari keterangan Cipto dan Muzakar bahwasanya Edward mulai menjalani perobatan di klinik Masjelita pada tanggal 26 Juli 2021. Diketahui juha kalau Edward adalah penyandang disabilitas mental atau Orang dengan Ganguan Jiwa (ODGJ).

Setelah korban diturunkan,  pihak klinik menghubungi pihak keluarga korban dan menjelaskan meninggalnya Edward dalam keadaan tergantung. Kemudian pihak keluarga membawa korban rumah korban di Jalan Besar Sidamanik dengan mobil ambulans milik pemko Pematangsiantar.

Keterangan dari keluarga korban kepada Sucipto yang diteruskan ke Kapolsek mengatakan pihak keluarga langsung membawa korban pulang ke rumah untuk disemayamkan. Pihak kelurga juga menggaku kalau korban sebelumnya juga sudah berkali-kali mencoba bunuh diri.

Ketika disinggung perihal mengapa tidak segera melaporkan kejadian tersebut ke kepolisan, pihak Klinik Masjelita mengaku belum memahami ptrosedur dalam penganan kejadian tersebut.

Pada kesempatan tersebut Amir Mahmud SH kembali menegaskan kapada pemilik klinik Maselita, jika ada pasienya Meninggal Dunia agar segera laporkan ke pihak Kepolisan, untuk dilakukan tindakan lanjutan.  

Editor: -
TAG :
#
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS