34 Tebak Tebakan Lucu Dan Menghibur Beserta Jawabannya, Dijamin Ngakak Abis

Tebak-Tebakan Lucu (dok. nicepng)

PARBOABOA – Tebak tebakan menjadi salah satu hal yang seru untuk dijadikan pilihan saat sedang ada waktu luang atau sedang suntuk untuk melewati rutinitas yang sibuk. Kamu bisa melakukannya bersama teman atau juga keluarga.

Walaupun terlihat sederhana, bermain tebak tebakan bisa membantu suasana di sekitar menjadi lebih hidup kembali. Seperti yang kita ketahui, tebak tebakan berupa pertanyaan random dengan inti masalah zdijadikan sebagai hiburan, biasanya ditulis atau diucapkan.

Tebak-tebakan lucu bisa menjadi yang paling sering dimainkan untuk mendapatkan gelak tawa, apalagi pertanyaan yang dilemparkan cukup menjebak.

Mempunyai kemiripan dengan pantun lucu dengan perbedaan pantun memiliki sampiran dan isi, sedangkan tebak tebakan merupakan sebuah pertanyaan.

Jenis tebak-tebakan tidak selamanya lucu. Bisa jadi mengarah ke hal yang romantis, teka-teki hewan atau benda, dan juga berupa sindiran. Berikut tebak-tebakan lucu yang bisa kamu lontarkan kepada teman di sekitarmu:

Tebakan Tebakan Lucu  

1. Apa itu cemilan? Cecudah celapan, cebelum cepuluh.

2. Ada orang sedang mencari sesuatu datang bersih pulang babak belur. Apa yang sebenarnya dia cari? Orang yang lagi cari masalah.

3. Kenapa dalang membawa keris ketika pertunjukan wayang? Karena kalau bawa kompor, istrinya gak bisa masak.

4. Apa bedanya orang kurus dengan orang gemuk? Kalo orang kurus makan hati, sedangkan kalo orang gemuk makan tempat.

5. Lemari apa yang bisa masuk ke dalam saku? Lema ribuan.

6. Tamunya sudah masuk, tapi yang punya malah keluar. Apakah itu? Tukang becak lagi narik penumpang

7. Tau gak angin warnanya apa? Merah. Coba lihat hasil kerokan di badan orang yang sedang masuk angin.

8. Kenapa di komputer ada tulisan enter? Karena kalo tulisannya entar, programnya ngga jalan-jalan, dong.

9. Apa bahasa Cinanya aneka macam sayur? Cap Cay.

10. Kenapa matahari tenggelam? Karena gak bisa berenang.

11. Siapa presiden yang imut? Kim Jong Unch.

12. Kota mana yang paling pintar di Indonesia?Sumedang, karena Sumedang banyak tahu

13. Negara apa yang sering kesurupan? Kuba, kuba lumping.

14. Siapa tokoh Barbie yang jualan pulsa? Rapun cell

15. Kenapa zombie kalau nyerang musti bareng-bareng? Karena kalau sendiri namanya zomblo.

Tebak-Tebakan Lucu Romantis

Berikut tebak-tebakan lucu romantis yang bisa kamu tanyakan kepada orang yang kamu sukai:

1. Perang, perang apa yang bakal bikin kita berdampingan? Perangkat alat salat di waktu ijab kabul.

2. Apa bedanya kamu sama modem? Modem terkoneksi ke internet, kalo kamu terkoneksi ke hatiku.

3. Mandi apa yang nggak basah? Mandirikan rumah tangga bareng kamu.

4. Tahu nggak nasi uduk apa yang paling enak? Uduk berdua bersama kamu.

5. Cuka, cuka apa yang manis? Cuka sama kamu.

6. Kamu tahu gak kupas apa yang paling menyenangkan? Saat kupas-tikan kau selalu berada di sampingku.

7. Tiang apa yang enak? Tiang-tiang mikirin kamu sambil minum es campur.

8. Kotak apa yang sangat menyakitkan? Kotak sadar bahwa selama ini aku suka kamu.

9. Bau apa yang paling sweet? Bau amis, amis you so much.

10. Jas apa yang bikin hangat? Jas be mine.

Tebak tebakan hewan lucu

Berikut tebak tebakan hewan lucu yang sulit untuk dijawab:

1. Hewan apa yang warnanya, hitam, putih, sama merah? Zebra habis dikerokin

2. Hewan yang suka kebersihan? Gajah, Gajahlah kebersihan

3. Kepiting kalau digunting jadi apa? Kepotong

4. Kucing apa yang kuno? Kucinggalan zaman

5. Hewan apa yang bersaudara? Katak beradik

6. Sarang burung apa yang paling banyak ada di Korea? Sarang Beo

7. Bagaimana caranya mencegah anjing supaya tidak kencing di jok belakang? Pindahkan ke jok depan!

8. Kaki seribu kalau belok kiri kakinya berapa? Tetep 1.000, karena belok kiri jalan terus

9. Bis apa yang biasanya ada di pohon? Bis-a monyet, bisa burung, terserah kamulah.

Nah, itu dia beberapa tebak tebakan lucu yang bisa kamu jadikan ide bahan permainan bersama teman-teman kamu yang bisa parboaboa rangkum. Semoga artikel ini membantu.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS