PARBOABOA, Jakarta - Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024, sebentar lagi akan berlangsung. Momentum ini menjadi waktu yang tepat bagi keluarga untuk menjelajahi berbagai tempat menarik.
Bepergian bersama keluarga membawa sejumlah manfaat, seperti menghilangkan stres, meningkatkan kepedulian antar sesama, dan memberikan pengalaman belajar kepada anak-anak dari lingkungan baru yang mereka kunjungi.
Untuk masyarakat yang merencanakan bepergian bersama keluarga, berikut beberapa destinasi alternatif yang dapat dijadikan pilihan menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2023/2024:
1. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Taman Mini Indonesia Indah (TMII) merupkan destinasi wisata yang menyuguhkan berbagai miniatur mini budaya dari berbagai provinsi di Indonesia.
TMII berlokasi di Jl. Cipayung Raya, Ceger, Jakarta Timur.
Pada lahan seluar 150 hektar tersebut, ada berbagai macam wahana yang diawarkan, seperti pertunjukan musik, taman bunga, empat kulniner, edukasi berbagai rumah adat di Indonesia, dan berbagai wahana lain.
Pada mulanya, ide untuk membangun TMII dimulai dari masa Presiden Soekarno, dalam rangka memperingati Konferensi Asia-Afrika yang akan diselenggarakan di Bandung pada 1955.
Namun, proyek tersebut baru selesai di zaman Presiden Soehato dan diresmikan pada 20 April 1975.
2. Ragunan Zoo
Ragunan Zoo, atau Kebun Binatang Ragunan, terletak di Jakarta Selatan dan didirikan pada 22 Juni 1864.
Kebun Binatang ini, dapat menjadi destinasi liburan Nataru untuk mengenalkan tentang satwa kepada anak-anak.
Ragunan Zoo juga memiliki koleksi hewan yang beragam, termasuk harimau, gajah, dan jerapah, dan sebagainya. Lokasi wisata ini menyediakan fasilitas pendidikan, rekreasi, serta program konservasi dan pendidikan.
Tak hanya itu, selama musim Natal, kebun binatang ini biasnya akan menyajikan berbagai kegiatan spesial dengan dekorasi yang menarik.
3. Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor merupakan sebuah tempat wisata yang menawarkan sesnasi alam dengan berbagai macam tanaman indah yang terawat dengan baik yang didirikan pada 1817.
Wisata ini, terletak di Jalan Ir. H. Juanda No. 13, Bogor, Jawa Barat.
Dengan luas lebih dari 87 hektar, kebun botani ini menawarkan koleksi tanaman langka, endemik, dan obat-obatan, mencapai lebih dari 15.000 spesies.
Selain menjadi tempat konservasi, kebun ini memiliki fasilitas seperti museum, rumah kaca, dan taman-taman tematik.
4. Curug Cigamea
Curug Cigamea ialah tempat wisata dengan air terjun alami di wilayah Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Bagi yang menyukai trekking, tempat ini akan menarik. Pasalnya, pengunjung baru dapat mencapai curug, ketika telah telah melewati jalur trekking dan menyusuri hutan.
Air terjun ini memberikan pemandangan memukau dengan air yang jatuh dari ketinggian ke tebing batu.
5. Kepulauan Seribu
Destinasi wisata yang terakhir, ialah Kepulauan Seribu.
Berlokasi di utara Jakarta, Kepulauan Seribu menyuguhkan gugusan pulau dengan keindahan alam bawah laut.
Wisatawan dapat menikmati keindahan bawah laut Kepulauan Seribu dengan melakukan aktivitas snorkeling, diving, dan berenang.
Pasalnya, air laut yang ada masih sangat jernih, sehingga menambah kesan indah ketika melihat terumbu karang secara langsung dari bawah air.
Beberapa pulau juga menyediakan penginapan, resort, dan restoran, sehingga wsatawan tidak akan kerepotan ketika berkunjung.
Editor: Atikah Nurul Ummah