PARBOABOA, Pematangsiantar – Ada begitu banyak aktivitas yang memacu adrenalin untuk membuat jantung Anda berdebar kencang dan banyak dilakukan di beberapa lokasi terindah di dunia.
Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk memacu adrenalin adalah dengan mendatangi tempat-tempat ekstrem atau mencoba olahraga ekstrem di dunia. Tidak jarang ada beberapa tempat wisata yang dibuka khusus untuk orang-orang yang suka memacu adrenalin.
Jika ingin melakukan hal-hal ekstrem, berikut beberapa destinasi wisata ekstrem yang mungkin bisa Anda kunjungi.
1. Gunung Chimborazo (Ekuador)
Bagi sebagian orang, mendaki Everest adalah hal yang amat membanggakan.Banyak yang tak tahu bahwa gunung tertinggi dunia yang sebenarnya jika diukur dari pusat Bumi bukanlah Everest melainkan Chimborazo, gunung berapi besar yang terletak di pusat Ekuador.
Penduduk lokal mengenal gunung ini sebagai Urcorazo atau “Gunung Es”. Gunung ini diketahui sangat dingin dan sering terjadi cuaca buruk serta longsor. Tempat ini juga terkenal sangat ekstrem sehingga para pengunjung yang ingin mendaki di gunung ini diminta untuk dihati-hati.
2. Gansbaai (Afrika Selatan)
Pantai Gansbaai yang terletak di Western Cape, Afrika Selatan ini merupakan tempat wisata populer yang dikenal sebagai sarang Hiu paling ganas di dunia. Bagi kamu yang ingin mengacu adrenalin, sebaiknya harus berpikir dua kali untuk mendatangi tempat ini. Karena tempat ini sangat terkenal dengan hiu putih raksasanya yang sangat ganas.
3. Dallol (Eutiopia)
Lokasi yang satu ini menjadi tempat paling panas di Bumi dengan suhu sekitar 95 derajat celcius. Selain itu, gas beracun di kawah panas ini juga sering mengeluarkan semburan kapan saja. Hal tersebut menjadikan tempat ini sebagai objek wisata paling mematikan di dunia.
4. Oymyakon (Rusia)
Oymyakon merupakan nama desa di Rusia yang menjadi desa terdingin di dunia. Diketahui, suhu udara yang ada ditempat ini mencapai 7- derajat celcius. Bisa kamu bayangkan betapa ekstremnya desa ini. Walaupun terkenal dengan suhu kedinginanya, masih ada warga yang bisa bertahan tinggal di tempat ini lho.
5. Gua Krubera (Abkhazia, Georgia)
Gua Krubera terletak di Massif Arabika dari wilayah Gagrinsky-Caucasus Barat, di distrik Gagra Abkhazia. Gua ini menjadi satu-satunya gua dengan kedalaman lebih dari 2 km, yakni 2.197 m berdasarkan letak pintu masuknya. Karena terkenal sangat dalam, tak sembarang penjelajah gua yang dapat berkunjung ke tempat ini. Sebab lakasi ini sangat seram dan berbahaya. Beberapa orang yang sudah berkunjung mengatakan bahwa gua ini menjadi jalan alternatif untuk menuju ke pusat Bumi.
6. Teahupo'o (Tahiti)
Desa Teahupo'o di pesisir barat daya Tahiti sangat terkenal dengan guncangan ombak yang paling mematikan. Hal tersebut terlihat dari Terjangan ombak di tempat ini yang sangat curam dan besar. Oleh karena itu, tempat ini menjadi incaran para peselancar terkenal di dunia.
7. Air Terjun Zambezi (Zambia)
Arung jeram yang berada di sungai Zambezi ini jelas bukan untuk mereka yang lemah hati. Tempat ini dianggap sebagai salah satu wisata arung jeram terekstrem di dunia lantaran derasnya air sungai yang mengalir. aliran air ‘sangat sulit’ yang terdaftar di Grade 5 ini akan membuat telapak tangan berkeringat, jari menegang dan jantung memompa dengan kecepatan ganda. Oleh sebab itu, tempat ini sangat tidak disarankan bagi kamu yang tidak menyukai olahraga ekstrem.