PARBOABOA, Simalungun - Telah terjadi pembacokan yang diduga begal di kawasan Jalan Asahan tepatnya di Batu VIII, km 11, Kecamatan Siantar, kabupaten Simalungun. Pembegalan ini mengakibatkan satu orang pengendara mengalami luka bacok pada bagian tangan dan kakinya.
Mendengar informasi atas kejadian tersebut, Kapolsek Bangun AKP LS Gultom mengatakan bahwa sampai saat ini pihak mereka belum juga menerima laporan pengaduan dari korban.
"Sampai saat ini kita tidak dapat menyimpulkan kalau yang menjadi korban begal berinisial MJN. Karena kita belum menerima laporan dari korban saat melakukan olah TKP,” kata Gultom, Kamis (18/11/2021).
Gultom juga memperjelas bahwa pada saat pembegalan terjadi, tidak ada barang-barang yang hilang.
"Hari ini kami akan melakukan introgasi kepada yang bersangkutan tentang informasi bahwa korban memang benar di begal. Dan Tim kami juga akan mengambil testimoni dari korban, karena sampai saat ini belum ada laporan polisi,” lanjutnya.
Ia juga menunggu laporan dari yang bersangkutan agar dapat memproses kasusnya segera.
"Kami sudah mengatakan kepada korban untuk segera membuat laporan kepada polisi tentang terjadinya pembegalan yang terjadi padanya, agar kasus ini langsung diproses," ungkapnya.
"Namun sampai saat ini, korban belum juga membuat laporan kepada kita," jelasnya.