PARBOABOA, Seoul – Salah satu anggota girl group Korea Selatan, Lisa BLACKPINK membuat bangga para penggemarnya.
Sebagai anggota yang paling muda, Lisa sukses dengan debut solonya dengan Lalisa dan memecahkan banyak rekor.
Kini sebuah penghargaan bertambah lagi kepada Lisa di tahun 2022. Dia menorehkan prestasi yang mengagumkan lewat karya solonya. Wanita cantik ini dinobatkan sebagai penyanyi solo terbaik dalam The HallyTalk awards.
Dia bahkan mengalahkan personel BLACKPINK lainnya yakni Rose yang masuk dalam nominasi. Wanita asal Thailand ini berhasil merai kemenangan dengan mendapatkan 43 persen dari total suara dalam kategori tersebut.
Tak hanya itu, video klip Lalisa berhasil meraih lebih dari 400 juta viewer yang selalu bertambah jumlahnya setiap saat.
Dilansir dari laman Pinkvilla, Minggu (16/1) The HallyuTalk Awards sudah mencatat total sebanyak 450 ribu suara selama sebulan untuk memberikan dukungan penuh terhadap Lisa.
Prolehan itu juga sekaligus memecahkan rekor yang dimiliki BLINK yang sebelumnya mendapatkan dukungan dari para penggemarnya.
Lisa mendapatkan penghargaan itu berkat 2 album fenomenalnya yaitu LALISA dan Money yang sukses memikat hati para penggemarnya di seluruh dunia.