Mangkal di Rel, Pria di Medan Tewas Tertabrak Kereta Api

Ilustrasi Kereta Api (Unay)

PARBOABOA, Medan - Seorang pria bernama Landong Syahputra (26) ditemukan tewas di areal rel kereta api Jalan Surau Ujung, Kecamatan Medan Petisah, Sumatera Utara (Sumut) pada Kamis (10/2/2022) pagi hari.

Kapolsek Medan Baru, Kompol Teuku Fathir Mustafa pun membenarkan peristiwa tersebut.

Dari keterangan yang dihimpun, Awalnya korban datang ke areal rel kereta api dengan mengendarai sepeda motor dan memarkirkannya didekat lokasi kejadian. Korban kemudian duduk di rel kereta api tersebut.

“Dia langsung duduk di rel kereta api tersebut,” ucap Fathir.

Namun saat korban duduk di rel kereta api, sebuah kereta api mendadak melintas dan langsung menabrak korban. Akibatnya, korban tewas di tempat dengan kondisi kedua kaki putus dan luka robek di kepala.

“Kondisi korban sangat parah, kedua kaki korban putus dan kepala pendarahan karena robek,” ucapnya lagi.

Selanjutnya, korban di bawa ke salah satu rumah sakit untuk dievakuasi. Terkait dengan motif korban, Fathir mengatakan belum bisa memastikan apakah korban bunuh diri atau bukan.

Kini, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait insiden tersebut. Salah satu saksi mengatakan, pria yang merupakan warga Helvetia itu memang sering mangkal dan duduk-duduk di rel tersebut.

"Berdasarkan keterangan saksi di TKP, bahwa yang tertabrak kereta api tersebut sering mangkal dan duduk-duduk di rel tersebut. Kemudian datang KA Lelawangsa menabrak orang yang sedang duduk-duduk di rel kereta api tersebut," jelas Fathir.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS