10 Tempat Wisata di Purworejo Terbaru 2024

Ilustrasi tempat wisata di Purworejo, Jawa Tengah (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

PARBOABOA - Purworejo adalah sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah dengan keindahan alamnya yang menakjubkan dan warisan budayanya yang kaya.

Kabupaten Purworejo mungkin masih belum begitu populer bila dibandingkan dengan kota besar atau kabupaten lainnya di Jawa Tengah seperti Semarang, Solo dan lain sebagainya.

Meskipun begitu, sebetulnya Purworejo memiliki banyak destinasi wisata yang tak boleh kamu lewatkan.

Tempat wisata di Purworejo menawarkan keindahan yang sangat mengagumkan yang dapat membuat wisatawan puas menikmati setiap keindahan yang disajikan kabupaten ini.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 10 tempat wisata Purworejo terbaru yang wajib kamu kunjungi. Check it out!

1. Curug Semawur

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Terletak di Desa Jatimulyo, Kecamatan Grabag, Curug Semawur menawarkan pengalaman wisata alam yang menyegarkan dengan pemandangan air terjun yang menakjubkan dan suasana yang tenang.

Tempat wisata Purworejo ini menawarkan pemandangan air terjun yang menakjubkan dengan tinggi sekitar 50 meter.

Air terjun ini mengalir deras dari tebing-tebing batu yang hijau dan tertutupi oleh pepohonan yang rindang.

Suara gemericik air yang menenangkan dan udara segar membuat pengunjung dapat merasakan kedamaian alam yang memukau.

2. Gunung Kunir

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Gunung Kunir adalah salah satu tempat wisata Purworejo yang paling populer dan terkenal akan pesona keindahan alam perbukitannya.

Jalur trekking yang cukup menantang tidak menjadi masalah karena nantinya akan terbayar sebegitu kamu mencapai puncak Gunung Kunir. Kawasan ini sudah dikelola oleh pemerintah setempat dengan baik, sehingga untuk jalurnya sudah ada tangga menuju puncaknya.

Setiap tikungan dan tanjakan menuju puncak destinasi wisata Purworejo ini bisa menjadi spot foto yang menarik, terlebih adanya hutan yang cukup rindang untuk menghiasi pemandangan.

3. Taman Geger Menjangan

Taman Geger Menjangan adalah sebuah tempat wisata Purworejo yang berada di puncak perbukitan di Desa Baledono, Kecamatan Purworejo.

Taman ini menawarkan pemandangan yang indah dari kota Purworejo dan sekitarnya. Di taman ini juga terdapat beberapa wahana permainan untuk anak-anak, sehingga sangat cocok untuk menjadi tujuan liburan bersama keluarga.

4. Kolam Renang Artha Tirta

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Kolam Renang Artha Tirta adalah sebuah kolam renang yang berada di Desa Baledono, Kecamatan Purworejo.

Kolam renang ini memiliki tiga kolam, yaitu kolam untuk anak-anak, kolam untuk dewasa, dan kolam untuk keluarga. Kolam Renang Artha Tirta sangat cocok untuk menjadi tujuan refreshing di akhir pekan.

5. Taman Sidandang

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Mandi di kolam alami yang airnya menyegarkan tentu akan sangat menyenangkan. Itulah yang ditawarkan tempat wisata Purworejo yang satu ini, yakni Taman Sidandang.

Taman Sidandang berlokasi di Kaligono, Kaligesing, bisa menjadi destinasi tepatnya di kawasan pegunungan Menoreh.

Jadi sebelum berendam di kolam dengan suasana yang alami, pengunjung harus menempuh jalan mendaki untuk mencapai tempat ini.

Selain kolam, tempat wisata Purworejo ini juga menawarkan pesona lain, yakni air terjun, taman dengan aneka tumbuhan, dan warung kuliner yang menggugah selera.

6. Curug Silangit

Rekomendasi tempat wisata Purworejo berikutnya adalah Curug Silangit. Tempat wisata Purworejo yang satu ini merupakan wisata alam yang memiliki daya tarik berupa air terjun yang cantik dan perpaduan keindahan alam yang menenangkan hati.

Curug Silangit termasuk hidden gem yang dimiliki wisata Purworejo. Sehingga ini akan menjadi tempat yang cocok bagi yang ingin menghindari kebisingan dan hiruk pikuk kota besar.

7. Museum Tosan Aji

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Masing-masing daerah di Indonesia pasti mempunyai destinasi wisata sejarah dan edukasi berupa museum.

Sama halnya dengan Purworejo yang mempunyai Museum Tosan Aji sebagai destinasi wisata andalan.

Museum ini banyak menyimpan hasil budaya bangsa pada masa perundagian. Nama Tosan Aji sendiri diambil dari sebuah jenis senjata pusaka yang terbuat dari logam besi.

Jenis senjata ini biasanya sangat dihormati oleh masyarakat setempat. Terhitung ada sekitar 1138 jenis pusaka yang berasal dari Kerajaan Majapahit, Pajajaran, dan Mataram seperti tombak, keris, menur, kudi, dan pedang.

Museum yang diresmikan tanggal 13 April 1987 ini juga menyimpan banyak sekali warisan nenek moyang sebagai identitas budaya. Warisan ini antara lain lingga, guci, yoni, prasasti, arca, fosil, dan masih banyak lagi.

8. Hutan Pinus Kalilo

Ilustrasi (Foto: PARBOABOA/Wanovy)

Pegunungan Menoreh merupakan sebuah tempat yang unik karena berada diantara 3 wilayah yakni Magelang, Kulon Progo, dan Purworejo.

Keunikan lainnya dapat kita lihat dari bentuk topografinya dimana lebih banyak bukit dan lembah hijaunya.

Sehingga banyak hutan yang dapat tumbuh subur di kawasan ini. Salah satunya Hutan Pinus Kalilo yang berisi puluhan pohon pinus yang tinggi menjulang.

Dari kawasan hutan ini kamu akan merasakan suasana di alam bebas yang masih alami dan sangat menyegarkan. Kamu juga akan disuguhkan keindahan dari pemandangan bukit kecil hingga lembah seluas 72 ha.

Beberapa spot foto juga telah disediakan sebagai fasilitas penunjang. Spot foto andalan yang ada antara lain jembatan layang, puncak kalilo, puncak titanis, dan watu tumpang.

9. Curug Muncar

Terletak di Desa Muncar, Kecamatan Kaligesing, Curug Muncar menawarkan pengalaman yang menakjubkan dengan pemandangan air terjun yang indah dan suasana alam yang segar. Berikut

Curug Muncar memiliki air terjun yang tinggi dengan aliran air yang deras. Pemandangan indah air terjun yang mengalir dari tebing batu dan tertutupi oleh hutan hijau membuatnya menjadi tempat yang menarik untuk dinikmati.

Suara gemericik air yang menenangkan dan udara segar di sekitar air terjun menambah pesona alaminya.

10. Pantai Jatimalang

Salah satu pantai terfavorit yang ada pada Kota Purworejo adalah Pantai Jatimalang. Di tempat wisasta Purworejo ini, para wisatawan bisa melihat aktivitas para nelayan dan pengunjung pun bisa langsung melihat sekaligus menikmati hasil laut yang masih segar.

Tentu saja, wisata kuliner masakan laut menjadi daya tarik tersendiri dengan harga yang cukup terjangkau.

Salah satu hal yang menjadi ciri khas dari Pantai Jatimalang adalah pasirnya yang berwarna gelap, dan adanya deretan pohon cemara serta beberapa gazebo menghiasi bibir pantai.

Tempat wisata Purworejo ini juga cocok untuk dijadikan tempat untuk menikmati keindahan matahari terbenam.

Nah, itulah tadi beberapa pilihan tempat wisata Purworejo terbaru 2024 yang wajib kamu kunjungi saat musim libur tiba. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!

Editor: Wanovy
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS